Bhabinkamtibmas dan Babinsa Krembangan Utara Himbau Pengunjung Warkop untuk Tidak Melakukan Judi Slot

seputarperak.com

Seputarperak.com - Bhabinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak pada hari ini Senin, 24 Juni 2024 melaksanakan kegiatan patroli untuk memberikan himbauan kepada pengunjung warkop di Jalan Sampurna. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mencegah praktek perjudian ilegal, khususnya permainan judi slot yang marak terjadi belakangan ini.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas dan Babinsa berkeliling ke beberapa warkop yang dikenal sebagai tempat berkumpulnya banyak pengunjung. Mereka secara tegas mengimbau agar para pengunjung tidak terlibat dalam permainan judi slot yang tidak hanya melanggar hukum namun juga dapat merusak ketenteraman dan ketertiban di lingkungan sekitar.

Selain memberikan himbauan terkait larangan judi slot, Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga menyampaikan pesan penting mengenai menjaga keamanan dan kerukunan di lingkungan sekitar. Mereka menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif bagi semua warga.

"Situasi di wilayah Krembangan Utara saat ini terpantau aman dan terkendali, namun kami tetap mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga kondisi ini," ujar Bhabinkamtibmas Krembangan Utara.

Kegiatan himbauan ini mendapat sambutan positif dari para pengunjung warkop yang turut berkomitmen untuk mendukung upaya pemerintah dan aparat keamanan dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini, akan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun lingkungan sekitar. Semoga wilayah Krembangan Utara tetap aman, nyaman, dan damai untuk semua penduduknya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru