Polsek Krembangan Kawal Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

seputarperak.com

Seputarperak.com- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW digelar takmir Mushola Wakaf Nurul Iman Jalan Rembang, Kelurahan Dupak, Jumat malam, 16 Nopember 2018. Acara yang dihadiri oleh 500 orang warga ini berlangsung tertib dan lancar.

Baca juga: Polsek Asemrowo Pantau Penerapan Protokol Kesehatan di Acara Peringatan Maulid Nabi

Beberapa personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ikut hadir dalam kegiatan yang dimulai pukul 19.00 itu.

Diantaranya Wakapolsek Krembangan, AKP Prayitno, SH, Kanit Intel Ipda Agus Tjatur, beberapa anggota Intel dan juga Babinkamtibmas Dupak, Bripka Busaryanto.

Selain Polsek Krembangan dari instansi samping juga ikut hadir. Seperti Ibu Indah Purwaningsih kepala Kelurahan Dupak bersama sekretaris kelurahan Ibu Nuryanti, beberapa anggota Koramil Krembangan dan sejumlah tokoh masyarakat (tomas).

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Ikuti Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Secara Daring Bersama Gubernur & Kapolda Jatim

Adapun susunan acara diawali musik hadroh, sambutan-sambutan, termasuk dari ketua RT 02 RW 04 Bapak Imam Qosim, dilanjutkan pembagian sembako untuk anak yatim dan janda-janda tua, kemudian masuk ke acara inti yakni pembacaan Sholawat Nabi oleh remaja Mushola Nurul Iman.

Seusai itu kegiatan diisi dengan ceramah agama yang dibawakan KH Abdul Aziz dari Kecamatan Bambe, Gresik, lalu acara ditutup dengan pembacaan doa bersama.

Baca juga: Polsek Krembangan Lakukan Pengamanan Acara Pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW

Diungkapkan Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pengamanan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini berjalan lancar, dengan melibatkan semua unsur.

“Karena jumlah jamaah sangat banyak, kami dibantu personil Satpol PP, Linmas dan TNI untuk pengamanannya. Untuk kegiatannya sendiri berjalan sesuai rencana dan sukses,” bebernya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru