Polsek Asemrowo Lakukan Pengecekan Malam Tahanan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Usai apel malam pergantian personil piket, seperti biasa Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pengecekan tahanan.

Kegiatan ini pula yang dilakukan Rabu malam, 21 Nopember 2018, yang dimulai sekitar pukul 19.30.

Baca juga: Antisipasi Tahanan Sakit, Polsek Krembangan Lakukan Pengecekan Rutin

Saat itu para tahanan diabsen satu persatu dan dilakukan penggeledahan badan untuk memstikan tidak ada yang membawa barang terlarang dan barang berbahaya seperti senjata tajam.

Kali ini pengecekan dipimpin AKP Syaifudin, Kanit Reskrim Polsek Asemrowo, dimana terpantau ada 11 orang tahanan laki-laki.

Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pengecekan Ruang Tahanan, Antisipasi Tahanan Sakit

Sesuai prosedur, para tahanan juga ditanya mengenai kondisi kesehatannya, untuk memastikan tidak ada yang mengalami sakit berat.

Diungkapkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, pengecekan rutin tahanan ini dilakukan dua kali dalam sehari, yaitu pagi dan malam.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengecekan Rutin Ruang Tahanan, Antisipasi Upaya Penyelundupan Barang Terlarang

“Jika terdeteksi ada tahanna yang mengalami sakit berat dan membutuhkan perawatan intensif, maka kami akan berkoordinasi dengan pihak Urkes Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memberikan bantuan medis,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru