Seputarperak.com- Antisipasi gangguan kamtibmas di tempat peribadatan diwujudkan Aipda Dhanu Kriswana, Babinkamtibmas Sukolilo Baru, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan melakukan pengamanan di Gereja St Marinus di Jalan S Memet, Sabtu malam, 8 Desember 2018.
Malam itu tengah digelar kegiatan misa umat Nasrani yang dipimpin Pendeta Romo Yoyok, diikuti ratusan jemaat.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Acara kebaktian atau misa ini dimulai pada pukul 17.30 hingga 19.30 dengan mengambil tema, ‘Misa Sabtu Malam Biasa’.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Kegiatan kebaktian ini berjalan tertib dan lancar di bawah pengamanan Aipda Dhanu Kriswana bersama petugas sekuriti gereja.
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pengamanan ini merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat, khususnya umat beragama.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Tidak hanya umat Nasrani. Saat ada kegiatan ibadah umat lain, kami juga menerjunkan personil untuk melakuan pengamanan. Ini sudah menjadi tugas kami sebagai pengayom dan pelayan masyarakat,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi