Antisipasi Paham Radikal dan Kriminalitas

seputarperak.com

Seputarperak.com- Patroli dialogis dilakukan personil Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ke SPBU di Jalan H M Noer, Kecamatan Kenjeran.

Kepada pegawai SPBU, Kamis, 31 Mei 2018, personil Polsek Kenjeran meminta untuk waspada terhadap tindak-tindak kriminalitas. Khususnya yang berhubungan dengan 3 C, yakni Curat, Curas dan Curanmor.

Selain itu, petugas SPBU diharapkan juga ikut menyampaikan kepada masyarakat sekitar, agar tidak melakukan balap liar dan terpengaruh oleh paham-paham radikal.

Diakui Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, segala daya upaya akan dikerahkan untuk menciptakan situasi kondusif di masyarakat. Termasuk memberikan himbauan kepada semua pihak.

“Siapapun itu akan kami berikan himbauan. Tujuannya agar mereka bisa membantu menyebarkan kepada orang-orang di sekelilingnya. Untuk yang kami utamakan dalam setiap himbauan kami adalah antisipasi kriminalitas dan paham radikal,” terangnya. (hum)  

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru