Babinkamtibmas Perak Utara Sampaikan Pesan Cegah Kecelakaan Kerja

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pesan keselamatan kerja disampaikan Aiptu Heru Winarto, kepada para pekerja di pergudangan Kalimas, Kamis pagi, 17 Januari 2019.

Aiptu Heru menghimbau agar para pekerja selalu mengutamakan keselamatan, dengan menggunakan alat keselamatan kerja seperti helm dan rompi dalam beraktivitas.

Baca juga: Kapolsek Kenjeran Sampaikan Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan

Saat itu para pekerja juga dihimbau agar berhati-hati dan beristirahat sebentar jika merasa mengantuk, karena hal ini bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan kerja.

Baca juga: Polsek Kenjeran Bersama BPB Linmas & Satpol PP Beri Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan Untuk Berhati-Hati Melaut

Selain itu Aiptu Heru juga berpesan agar para pekerja juga ikut menjaga keamanan di lingkungannya, termasuk mewaspadai kehadiran orang-orang yang tidak dikenal, dan melaporkan ke petugas sekuriti jika merasa ada hal-hal yang mencurigakan terkait tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pesan keselamatan kerja ini disampaikan sebagai upaya untuk menciptakan kondusifitas di masyarakat.

Baca juga: Babinkamtibmas Kedung Cowek Sampaikan Himbauan Keselamatan Kepada Nelayan Cumpat

“Melalui pesan ini kami mengingatkan agar berhati-hati dan waspada untuk menghindari kecelakaan kerja,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru