Seputarperak.com- Himbauan dan pesan positif disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada sejumlah warga Tambak Dalam gang IB, Sabtu malam, 19 Januari 2019.
Saat itu kepada warga, diantaranya Bapak H Rokhim selaku tokoh agama (toga) disampaikan pesan untuk selalu menjaga kerukunan, termasuk kerukunan antar umat beragama di wilayahnya.
Selain itu warga juga dihimbau agar tidak terhasut oleh ajakan kelompok radikal, yang berupaya memecah belah persatuan dan kesatuan di Indoensia.
Dalam pertemuan tersebt, Ipda Eko juga menyampaikan agar warga tidak coba-coba menggunakan narkoba, karena ada sanksi hukuman berat yang akan menanti mereka.
Diterangkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, pesan-pesan positif ini disampaikan sebagai bagian dari upaya menjaga kondusifitas di masyarakat.
Baca juga: Polsek Semampir Bareng Koramil & Satpol PP Jaring Pengguna Jalan Tanpa Masker
“Melalui pesan positif ini, kami mengajak masyarakat untuk menghindari hal-hal negatif. Tujuannya agar masyarakat tenang dan hidup harmonis dengan orang-orang di sekelilingnya,” kata Nur Suhud. (hum)
Editor : Redaksi