Seputarperak.com- Koordinasi dilakukan Aiptu Mulyadi Herwoyo, Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama pihak kelurahan, terkait penertiban bangunan liar (Bangli).
Koordinasi yang dilaksanakan Jumat pagi, 8 Pebruari 2019 ini diikuti para kasi kelurahan, diantaranya Bapak Anas.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Rencananya akan ada penertiban Bangli di kawasan pompa air Bozem Morokrembangan, Kecamatan Krembangan.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Namun, Aiptu Mulyadi menyatakan, untuk pelaksanaan penertiban masih menunggu perintah. Sementara waktu pihak kelurahan diminta agar menyosialisasikan kepada warga di sekitar lokasi Bangli tersebut.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, koordinasi ini dilakukan agar pelaksanaan penertiban nantinya berjalan lancar dan kondusif.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Setiap ada rencana kegiatan yang melibatkan masyarakat, kami selalu ikut berkoordinasi dengan instansi samping.Semua ini demi menjaga keamanan dan kondusifitas,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi