Seputarperak.com- Untuk mengantisipasi kemungkinan aksi kriminalitas dan teror saat kebaktian berlangsung, Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar kegiatan patroli di sejumlah gereja, Minggu pagi, 3 Maret 2019.
Kegiatan ini dilaksanakan diantaranya di Gereja Santo Mikael yang berlokasi di Jalan Tanjung Sadari.
Baca juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN
Patroli dimulai pada pukul 07.00, yang diawali dengan pengawsan dan pemantauan di sekeliling gereja.
Setelah memastikan semuanya tetap aman dan kondusif, personil Satsabhara menyampaikan pesan-pesan keamanan kepada petugas sekuriti setempat.
Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C
Saat itu petugas sekuriti dihimbau agar selalu waspada dan berhati-hati menjaga keamanan gereja. Termasuk saat tidak ada kebaktian, kewaspadaan harus terus dijaga.
Diterangkan Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli gereja rutin dilaksanakan sebagai bagian dari upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M
“Setiap Hari MInggu kami selalu melakukan patroli di gereja-gereja yang ada di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak ini. Tujuanya agar masyarakat yang melaksanakan ibadah di gereja bisa tenang dan merasa aman,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi