Babinkamtibmas Sukolilo Baru Laksanakan Pengamanan Kebaktian Minggu

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan kebaktian di Gereja Santo Marinus, Jalan S Memet, dilakukan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Minggu pagi, 3 Maret 2019.

Saat itu kebaktian diikuti oleh lebih dari 500 orang jemaat, yang dimulai pada pukul 06.00.

Baca juga: Polsek Krembangan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi di Gereja Santo Mikael

Kebaktian ini dipimpin oleh Pendeta Bapak Romo Aluisius Cahyo, yang dibagi dalam dua sesi.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur PAM Kebaktian Rutin Minggu Pagi di Gereja Pantekosta Jalan Rajawali

Adapun untuk pengamanan dilaksanakan oleh Aipda Dhanu Kriswana, Babinkamtibmas Sukolilo Baru, Polsek Kenjeran dibantu oleh anggota TNI dan petugas sekuriti gereja.

Dijelaskan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pengamanan kebaktian ini sudah menjadi tugas rutin yang dilaksanakan setiap Hari Minggu.

Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli Skala Besar Bareng Koramil, Amankan Gereja-Gereja

“Tidak hanya satu gereja yang kami lakukan pengamanan. Semua gereja di wilayah hukum Polsek Kenjeran yang menggelar kebaktian juga kami amankan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru