Seputarperak.com- Sosialisasi penutupan Jembatan Suramadu disampaikan Bripka Victor Sumbodo, Babinkamtibmas Ujung, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak saat menemui Bapak Supardi, ketua RW 02 RW 10 Kelurahan Ujung, Selasa pagi, 12 Maret 2019.
Bripka Victor memnyampaikan kepada Bapak Supardi, jika penutupan Jembatan Suramadu ini akan dilakukan pada tanggal 17 Maret 2019.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Penutupan ini dikarenakan adanya pelaksanaan sosialisasi Millenial Road Safety Festival atau sosialisasi tertib lalu lintas, sekaligus acara bersih-bersih sampah dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional.
Untuk masyarakat yang hendak menuju Madura, Victor menyampaikan akan dialihkan menggunakan jalur laut dengan menumpang kapal.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Dia juga memastikan bahwa masyarakat yang menumpang kapal tujuan Madura, tidak akan dikenai biaya alias gratis.
Diterangkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, sosialisas ini akan terus disampaikan agar semua masyarakat tahu tentang adanya penutupan Jembatan Suramadu tersebut.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami berharap masyarakat tahu semua, agar bisa merencanakan perjalanannya dengan baik. Untuk penutupan akan dimulai pada pukul 05.00 sampai pukul 11.00,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi