Seputarperak.com- Apel persiapan pemberantasan nyamuk demam berdarah dilakukan di kantor Kecamatan Bulak, Jumat pagi, 15 Maret 2019. Kegiatan ini dihadiri perwakilan seluruh pegawai kelurahan dan juga Puskesmas.
Dalam kesempatan itu, Aiptu Puji Sugiarto, Babinkamtibmas Kedung Cowek, Polsek Kenjeran, juga ikut hadir.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu kepala Kecamatan Bulak, Bapak Prayit, menekankan kepada seluruh perserta apel, terkait upaya mencegah terjadinya wabah demam berdarah.
Usai apel, para pegawai kelurahan bersama tim Jumantik (juru pembasmi jentik) langsung bergerak ke kampung-kampung, guna memberikan pengarahan kepada warga, untuk rutin membersihkan tempat penampungan air, sebagai bagian dari upaya mencegah berkembangnya nyamuk demam berdarah.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Kegiatan ini juga diisi pembagian serbuk abate di setiap rumah, yang nantinya diletakkan di dalam bak penampungan air, sebagai upaya mencegah berkembangbiaknya nyamuk penyebar virus demam berdarah.
Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, kegiatan pemberantasan nyamuk demam berdarah ini merupakan program Pemkot Surabaya, yang diikuti oleh seluruh kecamatan.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Jadi, tidak hanya di Kecamatan Bulak saja. Kecamatan Kenjeran dan kecamatan-kecamatan lain juga ikut. Program ini dilaksanakan serentak,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi