Babinkamtibmas Tambak Wedi Kawal Penertiban APK

seputarperak.com

Seputarperak.com- Penertiban alat peraga kampanye (APK) dilaksanakan anggota Satpol PP Kecamatan Kenjeran di sepanjang Kali Tebu, khususnya yang melintasi kawasan Tambak Wedi.

Penertiban yang dilaksanaan pada Kamis pagi, 28 Maret 2019 ini mendapat pengawalan dari Bripka Fardiyan, Babinkamtibmas Tambak Wedi, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu puluhan APK yang dipasang di pohon-pohon langsung diturunkan. Termasuk yang dipasang di tiang-tiang listrik.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Kehadiran Bripka Fardiyan saat itu untuk menjaga keamanan dari pihak-pihak tertentu yang tidak terima APK mereka diturunkan.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, penertiban ini dilakukan karena keberadaan APK yang melanggar aturan.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Sudah ada aturan-aturan yang tertulis terkait pemasangan APK. Tapi kenyataannya banyak yang melakukan pelanggaran sehingga harus ditertibkan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru