Tingkatkan Keimanan Personil Melalui Kegiatan Rutin Binrohtal

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kegiatan bimbingan rohani dan mental (Binrohtal) digelar di Masjid Al Hidayah, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Jumat pagi, 12 April 2019.

Kali ini kegiatan dipimpin oleh Kabag Sumda Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Wahyu Sunaryo dan diikuti seluruh personil dan para pejabat utama Polres yang beragama Islam.

Baca juga: Polda Jatim dan Polres Jajaran Serentak Ngaji Kitab Kuning

Acara Binrohtal ini diisi dengan pembacaan surat yasin, surat-surat pendek dan tauziah yang dibawakan oleh Ipda Dhofir, Kanit Binkamsa, Satbinmas Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Gelar Binrohtal Untuk Tingkatkan Keimanan & Ketakwaan

Kegiatan yang dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 09.30 ini diikuti dengan khusyuk oleh semua yang hadir. Termasuk para personil Polwan.

Diungkapkan Kabag Sumda, acara Binrohtal ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap Jumat pagi.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Ikut Hadiri Kegiatan Binrohtal, Tingkatkan Iman & Takwa

“Melalui kegiatan ini kami berharap para personil memiliki kekuatan iman dan ketakwaan, sehingga mereka tidak akan melakukan hal-hal melenceng dari kebenaran sepanjang tugas-tugasnya,” ujar Kompol Wahyu. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru