Wakapolsek Semampir Pimpin Pengamanan Surat Suara di PPK

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan masih terus dilakukan Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama instansi samping di PPK Kecamatan Semampir, Jumat, 19 April 2019.

Saat itu pengamanan diikuti oleh 10 personil, termasuk gabungan dari anggota Marinir.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Kawal Pengiriman Surat Suara Ke Kantor KPU

Adapun selaku Padal (perwira pengendali) dalam kegiatan ini yaitu AKP Yudo Haryono, SH, Wakapolsek Semampir.

Baca juga: Polsek Krembangan Kawal Pengiriman Surat Suara ke Kantor KPU

Dijadwalkan hari ini akan dilaksanakan rekapitulasi hasil perolehan suara dari semua TPS di wilayah Semampir.

Menurut Kompol Aryanto Agus, Kapolsek Semampir, pengamanan akan terus dilakukan sesuai surat perintah Kapolres, hingga tanggal Senin, 22 April 2019.

Baca juga: Personil Polsek Semampir Lakukan Pengawalan Pengiriman Surat Suara Dari PPK Ke Kantor KPU

“Pengamanan sudah kami lakukan sejak Kamis kemarin, 18 April 2019, setelah semua kotak dan surat suara dari seluruh PPS terkumpul,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru