Seputarperak.com- Pengarahan disampaikan Kapolsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Esti Setija Oetami, SH kepada para personil pengamanan di PPK Krembangan, Minggu pagi, 21 April 2019.
Saat itu pengarahan disampaikan Kompol Esti usai apel serah terima tugas piket pada pukul 08.00.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Rakor Pembahasan Keamanan Pilkada Jatim
Dia meminta para personil tetap waspada, karena hal-hal negatif bisa terjadi kapan saja tanpa disangka-sangka.
Baca juga: Polsek Asemrowo Tetap Laksanakan Tugas Pengamanan PPK
Pengamanan ini akan terus dilakukan di PPK Krembangan yang berada di Balai RW 04 Bangunsari, untuk memastikan surat suara tetap lengkap sampai dikirim ke kantor KPU.
Diterangkan Kompol Esti, pengamanan dilakukan oleh personil gabungan dari TNI-Polri setiap hari.
Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pam PPK Bulak, Jaga Inventaris Pemilu
“Untuk setiap personil melakukan tugas pengamanan selama 12 jam dan dilakukan pergantian setiap jam 8 pagi dan jam 8 malam,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi