Seputarperak.com- Pendampingan pengambilan naskah Unas SD hari ketiga dilakukan Aiptu Heru Winarto, Babinkamtibmas Perak Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu pagi, 24 April 2019.
Pendampingan ini dilakukan terhadap para kepala sekolah SD di seluruh wilayah Perak Utara ke Polsek Pabean Cantikan, yang menjadi tempat penyimpanan naskah Unas.
Baca juga: Babinkamtibmas Takal Kedinding Kawal Pengiriman Hasil Unas
Dalam kesempatan itu, Aiptu Heru juga ikut mengawal pengiriman naskah ke sekolah-sekolah di wilayahnya.
Baca juga: Polsek Asemrowo Lakukan Pengawalan Pengiriman Hasil Unas
Hal ini dilakukan demi keamanan naskah Unas, agar tetap tersegel sesampainya di sekolah-sekolah yang dituju.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pendampingan dan pengawalan ini dilakukan oleh semua Babinkamtibmas di wilayahnya.
Baca juga: Babinkamtibmas Bongkaran Kawal Pelaksanaan Unas SD
“Kegiatan ini kami lakukan agar naskah Unas yang merupakan dokumen negara tersebut sampai di tujuan dengan aman. Dan karena ini merupakan dokumen yang sifatnya rahasia, jadi harus dibuka segelnya di hadapan para peserta Unas,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi