Kanit Binmas Polsek Semampir Gelar Cangkrukan Ramadhan di Kantor Dinas Damkar

seputarperak.com

Seputarperak.com- Cangkrukan Ramadhan kembali dilaksanakan Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Jumat sore, 10 Mei 2019.

Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di kantor Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) di JalaN Pegirian, Kecamatan Semampir, yang dimulai pada pukul 16.30 dan dipimpin oleh AKP Mulyono, Kanit Binmas Polsek Semampir.

Baca juga: Polsek Asemrowo Sampaikan Pesan Waspada Hoax & 3C di Cangkrukan Ramadhan

Saat itu sejumlah personil Polsek Semampir ikut mendampingi, diantaranya Panit Binmas Ipda Munir dan Babinkamtibmas Sidotopo Aiptu Muhadi Purnomo.

Kegiatan ini dihadiri kapala dinas Damkar, para staf dan warga masyarakat RT 11 RW 02 bersama kepala trantip Sidotopo.

Di acara tersebut, AKP Mulyono menyampaikan pesan kamtibmas kepada semua orang yang hadir. Dia menghimbau agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga keamanan barang-barang berharganya.

Baca juga: Gelar Cangkrukan Ramadhan, Polsek Pabean Cantikan Sosialisasi SPKT Door To Door

Hal ini dikarenakan sudah menjadi tren, dimana tindak kriminalitas selalu mengalami peningkatan selama Bulan Ramadhan hingga Lebaran.

Tidak ketinggalan, AKP Mulyono juga menyosialisasikan program SPKT door to door yang dibuat untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus laporan kehilangan dokumen.

“Dengan program ini, masyarakat yang ingin membuat laporan kehilangan dokumen seperti KTP, KK atau akte kelahiran, cukup menelepon ke nomor 081918600000 dan petugas operator akan langsung datang ke rumah untuk membuatkan laporan yang diperlukan. Jadi, tidak perlu datang ke Polsek atau ke Polres,” terangnya.

Baca juga: Kanit Reskrim Polsek Krembangan Sampaikan Pesan Waspada 3C di Acara Cangkrukan

Acara cangkrukan ini ditutup dengan membagikan takjil dan brosur SPKT door to door kepada semua yang hadir.

Menurut Kapolek Semampir, Kompol Aryanto Agus, kegiatan Cangkrukan Ramadhan ini rutin dilaksanakan setiap hari selama Bulan Ramadhan.

“Untuk lokasinya tidak selalu sama, tapi berpindah-pindah. Ini merupakan kegiatan yang bertujuan utuk mendekatkan kami dengan masyarakat,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru