Seputarperak.com- Sosialisasi rencana relokasi para pedagang Pasar Surya Kedinding digelar Senin, 13 Mei 2019 di bangunan pasar yang baru.
Kegiatan sosialisasi yang dipimpin Kepala Dinas Koperasi dan Kasat Pol PP ini, dihadiri ratusan pedagang Pasar Surya kedinding. Mereka melihat-lihat sejumlah stad dan los yang telah siap untuk digunakan itu.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Hadir pula dalam kesempatan tersebut, Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama Camat Kenjeran, kepala Kelurahan Takal Kedinding, anggota TNI dari Garnisun.
Kehadiran Aiptu Lagiman ini bertujuan untuk memantu dalam urusan pengamanan, terutama untuk mencegah kemungkinan terjadinya tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pihaknya selalu hadir dalam setiap ada kegiatan yang melibatkan masyarakat.
“Kebetulan karena wilaynya berada di Takal Kedinding, maka acara ini dihadiri oleh Babinkamtibmas Takal Kedinding,” terangnya.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
Selain Aiptu Lagiman, beberapa personil Polsek Kenjeran dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak juga ikut hadir melakukan pengamanan. (hum)
Editor : Redaksi