Pencopotan Alat Peraga Kampanye Berlangsung Tertib

seputarperak.com

Seputarperak.com- Masa kampanye untuk Pilgub Jatim telah berakhir. Seluruh Alat Peraga Kampanye (APK) juga mulai diturunkan oleh petugas Satpol PP dan polisi.

Seperti yang terlihat pada Sabtu malam, 23 Juni 2018 di wilayah Kecamatan Krembangan.

Saat itu, puluhan personil Satpol PP melakukan pencopotan spanduk dan baliho bakal calon gubernur yang masih terpajang di jalan-jalan dan pintu masuk pemukiman.

Guna mengamankan kelancaran pencopotan APK ini, personil Polsek Krembangan piun ikut diterjunkan untuk mengawal.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Rendy Surya Aditama, SH, S.I.K, situasi berlangsung tertib. Pencopotan APK ini dilakukan tanpa kendala oleh para petugas Satpol PP dan personil Polsek Krembangan.

“Dari laporan yang saya terima, tidak ada masalah apapun. Para petugas melaksanakan pencopotan APK ini tanpa kendala. Saat ini untuk wilayah Krembangan sudah tidak ada lagi APK yang terlihat,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru