Seputarperak.com- Himbauan siskamling disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam kunjungannya menemui Ibu Siti Nurjanah ketua RT 06 RW 08, Senin siang, 17 Juni 2019.
Saat itu kepada Ibu Siti yang didampingi toga Bapak H Gufron, Ipda Eko menyampaikan agar siskamling diaktifkan kembali.
Ibu Siti diminta untuk mengajak warganya agar melaksanakan kegiatan siskamling guna mengamankan kampung.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Lakukan Patroli Malam di Pemukiman, Himbauan Aktifkan Siskamling
Hal ini dikarenakan siskamling terbukti efektif mencegah terjadinya aksi 3C (Curat, Curas dan Curanmor) yang ada di pemukiman.
Diungkapkan Kapolsek Asemrowo, ajakan untuk menghidupkan siskamling terus disampaikan para personilnya kepada pengurus-pengurus kampung.
Baca juga: Babinkamtibmas Morokrembangan Sampaikan Pesan Hidupkan Siskamling Kepada Pengurus Kampung
“Melalui himbauan ini kami berupaya menciptakan kondusifitas di masyarakat. Kami ingin pemukiman warga senantiasa aman dan kondusif, terutama dari aksi 3C,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi