Antisipasi Tahanan Sakit, Polsek Asemrowo Lakukan Pengecekan Setiap Pagi & Malam

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengecekan rutin ruang tahanan dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Sabtu malam, 22 Juni 2019.

Pengecekan kali ini dipimpin oleh Ipda Abu Bakar, Panit Lantas Polsek Asemrowo yang bertindak selaku Padal (perwira pengendali).

Baca juga: Antisipasi Tahanan Sakit, Polsek Krembangan Lakukan Pengecekan Rutin

Kegiatan ini dilaksanakan usai apel pergantian personil piket penjagaan, pada pukul 20.00, yang diawali dengan mengabsen para tahanan, dilanjutkan penggeledahan badan dan pengecekan barang-barang pribadi tahanan seperti pakaian ganti dan peralatan mandi.

Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pengecekan Ruang Tahanan, Antisipasi Tahanan Sakit

Total jumlah tahanan terpantau lengkap sebanyak 5 orang laki-laki yang terdiri dari 1 tahanan kasus narkoba dan 4 tahanan  kasus kriminalitas.

Diterangkan Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, kegiatan pengecekan rutin dilakukan setiap pagi dan malam hari, diantaranya untuk mengantisipasi kemungkinan adanya tahanan yang mengalami sakit berat.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengecekan Rutin Ruang Tahanan, Antisipasi Upaya Penyelundupan Barang Terlarang

“Jika ada tahanan yang sakit, kami akan lakukan penanganan medis yang dibutuhkan,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru