Babinkamtibmas Takal Kedinding Sampaikan Pesan Waspada 3C Ke Sekuriti Pemukiman

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Pos Kamling RT 02 RW 12 Kelurahan Takal Kedinding, Senin siang, 24 Juni 2019.

Kunjungan ini diisi dengan himbauan kamtibmas kepada petugas sekuriti Bapak Slamet, yang sedang berjaga di lokasi.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu Aiptu Lagiman berpesan agar Bapak Slamet mewaspadai kehadiran orang-orang yang tidak dikenal, serta rutin melakukan kegiatan ronda keliling minimal setiap dua jam sekali.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Dia juga diminta menutup portal saat malam hari, agar tidak menjadi lewatan para pelaku tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, himbauan kamtibmas rajin disampaikan personilnya ke pemukiman warga.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Melalui himbauan ini kami mengajak masyarakat ikut aktif mengamankan lingkungan mereka. Jangan sampai menjadi sasaran pelaku 3C. Termasuk para sekurit di pemukiman, agar meningkatkan kewaspadaan mengingat semakin maraknya tindak kriminalitas 3C,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru