Polsek Krembangan Lakukan Pengamanan Kebaktian di Gereja Sangihe Talaud

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan kebaktian di Gereja Sangihe Talaud di Jalan Ikan Gurami, dilakukan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Minggu pagi, 7 Juli 2019.

Kegiatan ini ditujukan untuk mencegah hal-hal negatif, sekaligus melancarkan ibadah rutin yang dilakukan umat Kristen di tempat tersebut.

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Dalam kebaktian ini jumlah jemaat yang hadir sebanyak 110 orang. Mereka dipimpin oleh Pendeta Iriani Misah Awaeng, yang membawakan khotbah dengan tema, ‘Tuhan Bekerja Menggembalakan Melalui Kegembalaan Kita di Dunia Ini’.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Saat itu kebaktian berlangsung tertib dan lancar hingga akhir diikuti dengan khusyuk oleh seluruh jemaat.

Diterangkan Kapolsel Kenjeran, Kompol H Sucipto, pengamanan ini merupakan bagian dari pelayanan masyarakat.

Baca juga: Polsek Asemrowo Gelar Pengamanan Kebaktian Minggu di GKI Siloam & Gereja Mess Panen Raya

“Tugas pengamanan kebaktian di gereja ini rutin kami lakukan setiap Hari Minggu. Tidak hanya satu gereja. Pengamanan kami lakukan di semua gereja yang ada di wilayah hukum Polsek Krembangan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru