Cegah Tahanan Kabur, Polsek Asemrowo Lakukan Pengecekan Rutin

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengecekan tahanan kembali dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Senin pagi, 2 Juli 2018.

Sebelum pengecekan dimulai, lebih dulu personil Polsek Asemrowo mengikuti apel pagi pukul 08.00 di halaman Mapolsek yang dipimpin Wakapolsek Asemrowo, AKP Yusis Budi Krismanto, SH.

Kali ini pengecekan dipimpin oleh Ipda Poniman bersama beberapa orang personil piket pagi.

Sebanyak 15 orang tahanan ditanya satu persatu mengenai keluhan kesehatan mereka, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan barang-barang pribadi para tahanan.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Faisol Amir, pengecekan ini rutin dilakukan untuk mengantisipasi tahanan kabur serta mencegah tahanan mengalami masalah kesehatan yang serius.  

“Intinya kami memperhatikan soal kesehatan para tahanan. Kalau ada yang punya keluhan, langsung kami tangani secara medis. Dan soal pemeriksaan barang-barang tahanan, itu semua semata-mata untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Misalnya jika ada yang membawa senjata tajam atau bahan-bahan berbahaya lain,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru