Seputarperak.com- Dalam rangka pengamanan rapat pleno hasil penghitungan suara Pilgub Jatim, personil Polres Pelabuhan Tanjung Perak disiagakan di kantor KPU Kota Surabaya.
Apel pagi personil gabungan dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan Polrestabes Surabaya, digelar di halaman kantor KPU Surabaya, Kamis, 5 Juli 2018, sekitar pukul 07.00.
Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Apel ini dipimpin oleh Kapuskodal Ops Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Gandung, yang diikuti total sebanyak 58 personil.
Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Sementara itu, acara rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara di KPU Kota Surabaya, mulai dilakukan pada pukul 08.00.
Menurut Kasubbag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Sugiarti, seluruh satuan fungsi di Polres Pelabuhan Tanjung Perak, dilibatkan dalam pengamanan ini.
Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo
“Masing-masing satuan diminta mengirimkan beberapa personilnya. Termasuk dari Subbag Humas tadi kami juga mengirimkan satu personil, yaitu Brigadir Agus Triyono,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi