Kapolsek Kenjeran Ikut Sosialisasikan Pemilu & Aksi Sebar Brosur di Gereja

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol H Sucipto, juga ikut turun tangan menyosialisasikan Pemilu kepada masyarakat.

Seperti yang dilakukan Kapolsek Kenjeran, Minggu pagi, 7 April 2019 di Gereja Santo Marinus, Jalan S Memet.

Baca Juga: Kanit Binmas Polsek Asemrowo Bersama Polwan Polres Tanjung Perak Serukan Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Bersama Aipda Dhanu Kriswana, Babinkamtibmas Sukolilo Baru, Polsek Kenjeran, mereka membagikan brosur kepada para jemaat gereja yang baru saja selesai mengikuti kebaktian.

Sambil membagikan brosur, Kapolsek juga menyampaikan kepada para jemaat untuk tidak golput. Mereka diminta datang ke TPS pada tanggal 17 April 2019 buat menggunaka hak pilihnya dalam Pemilu.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Ajak Pengunjung Mall Pasar Atom Ikut Berpartisipasi Dalam Pilwali

Mereka juga dihimbau tidak perlu merasa takut memilih sesuai hati nurani, karena Polri akan menjaga keamanan Pemilu.

Kapolsek juga berpesan kepada para jemaat untuk melaporkan jika ada pihak yang memaksa atau mengintimidasi untuk memilih salah satu partai atau capres.

Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Bersama Dandim Surabaya Utara Serukan Ajakan Gunakan Hak Pilih

“Segala bentuk pemaksaan untuk memilih salah satu partai ataupun mengajak golput, akan kami tindak tegas. Ini kami sampaikan kepada semua masyarakat, agar mereka tidak takut atau khawatir memilih sesuai hati nurani,” ujar Kapolsek. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal