Seputarperak.com- Untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mempergunakan hak pilih pada Pilwali (Pemilihan Walikota), Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum melakukan sosialisasi mobile di seputaran Jalan Gresik Gadukan, Selasa pagi, 8 Desember 2020.
Dalam kegiatan ini Kapolres didampingi Dandim 0830/ Surabaya Utara, Kolonel Inf. Sriyono.
Sosialisasi hak pilih ini juga diikuti Kapolsek Krembangan Kompol Redik Tribawanto, personil Polsek Krembangan, personil Polwan Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan beberapa anggota TNI.
Awalnya Kapolres dan rombongan mendatangi Mako Kodim Surabaya Utara. Kemudian bersama-sama Dandim Surabaya Utara mereka bergerak menuju Jalan Gresik Gadukan.
Saat itu Kapolres dan rombongan membawa papan himbauan kepada para pengguna jalan yang melintas di Jalan Gresik Gadukan, terkait pelaksanaan Pilwali Kota Surabaya.
Baca Juga: Kapolres Tanjung Perak Ajak Pengunjung Mall Pasar Atom Ikut Berpartisipasi Dalam Pilwali
Adapun papan himbauan yang dibawa diantaranya berbunyi, ‘Gunakan Hak Suara Anda Pada 09 Desember 2020’, ‘Jalan Lupa 09 Desember 2020 Ayo Datang Ke TPS’ serta himbauan Protokol Kesehatan seperti Gunakan Masker, Cuci Tangan, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selain di sepanjang Jalan Gresik Gadukan, Kapolres bersama rombongan juga berjalan kaki menyusuri kampung-kampung di sekitar lokasi untuk melakukan sosialisasi kepada warga agar menggunakan hak pilih.
Baca Juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sampaikan Ajakan Gunakan Hak Pilih
Menurut Kapolres, kegiatan ini dilakukan agar masyarakat antusias berpartisipasi dalam Pilwali.
“Kami harapkan masyarakat datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Jangan sampai Golput, karena ini menentukan masa depan Kota Surabaya,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi