Seputarperak.com- Sudah menjadi rutinitas, setiap Senin malam, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar kegiatan cangkrukan bersama masyarakat.
Seperti halnya yang dilakukan Senin, 4 Nopember 2019 di Jalan Karang Tembok RT 11 RW 04 Kelurahan Pegirian.
Baca juga: Cegah Paham Radikal,Polresta Sidoarjo Gelar FGD Dihadiri Tim Div Humas Polri
Acara cangkrukan yang digelar mulai pukul 20.00 ini dipimpin Kapolsek Semampir Kompol Aryanto Agus yang didampingi beberapa personilnya. Termasuk Kanit Binmas AKP Mulyono dan Aiptu Sri Laksono, Babinkamtibmas Pegirian.
Saat itu hadir sejumlah perwakilan instansi samping. Diantaranya Danramil Semampir Mayor (inf) Sumarsono, Kasi Trantib Bapak Burhan, perwakilan Kodim 0830 Letnan Satu Arhanud Agus Santoso dan sekretaris kelurahan Bapak Matniri.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Sampaikan Ajakan Lawan Radikalisme & Terorisme
Dihadapan sekitar 50 orang warga, termasuk ibu-ibu PKK, Kapolsek Semampir menyampaikan tentang program SPKT door to door yang dibuat untuk memudahkan masyarakat mengurus surat laporan kehilangan dokumen penting seperti KTP, KK, akte kelahiran dan buku nikah.
“Dengan adanya program ini, untuk mengurus surat kehilangan tinggal telepon ke nomor 081918600000 dan petugas operator SPKT door to door akan datang sendiri ke rumah. Jadi, tidak perlu kemana-mana,” ujarnya.
Disamping itu juga disampaikan Kapolsek tentang bahaya paham radikal dan meminta masyarakat untuk tidak sampai terpengaruh serta melaporkan jika mengetahui atau melihat adanya kelompok radikal di lingkungannya.
Baca juga: Upaya Menangkal Covid-19 & Radikalisme di Masjid
“Jaga kerukunan antar umat beragama dan jangan terprovokasi oleh berita-berita negatif bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat) yang memang sengaja dibuat untuk memecah belah kita semua,” ungkapnya.
Acara ini juga diisi dengan tanya jawab seputar masalah sosial dan keamanan, termasuk premanisme di jalan-jalan. (hum)
Editor : Redaksi