Seputarperak.com- Kunjungan dalam rangka melaksanakan Program Rabu Narsis dilakukan Ipda Munir, Panit Binmas Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di MA Darul Barokah, Jalan Jatipurwo, Rabu pagi, 5 Pebruari 2020.
Saat itu kepada sejumlah murid disampaikan agar selalu rajin belajar dan tidak bergaul dengan teman-teman yang nakal.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Mereka juga dihimbau untuk selalu hormat pada para guru dan menaati aturan sekolah. Termasuk tidak membolos.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu para murid juga diminta tidak ikut-ikutan melakukan aksi tawuran yang meresahkan masyarakat.
Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, Program Rabu Narsis ini merupakan bagian dari enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang ditujukan untuk menjalin kedekatan dengan para pelajar.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Program ini rutin kami isi dengan menyampaikan pesan-pesan positif. Termasuk menyikapi maraknya aksi tawuran,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi