Pimpin Apel Pagi, Kapolres Tanjung Perak Sampaikan Pesan Tingkatkan Pengamanan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH memimpin apel rutin Sabtu pagi, 29 Pebruari 2020 di lapangan Mapolres.

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 yang diikuti oleh para personil dan para pejabat utama (PJU) Polres.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Dalam kesempatan itu Kapolres menyampaikan arahan kepada para peserta apel, terkait pengamanan pelaksanaan Pilkada 2020.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Dia berpesan agar pengamanan mulai ditingkatkan. Termasuk melalui peningkatan kegiatan patroli guna mengantisipasi berbagai bentuk kerawanan.

Selain itu Kapolres juga menyampaikan agar bimbingan dan penyuluhan pada masyarakat terus dilakukan, guna mencegah konflik dan menciptakan kondusifitas di wilayah.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Diterangkan Kapolres, upaya pengamanan akan terus dilakukan demi menjaga keamanan menjelang Pilkada yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini.

“Kami tidak mau kecolongan dengan hal-hal negatif yang bisa mengganggu kelancaran pelaksanaan Pilkada serentak, khususnya untuk Pilwali,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru