Seputarperak.com- Penyuluhan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19 disampaikan Ipda Dhofir, Kanit Binkamsa Satbinmas Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada para penumpang KM Jokotole di Pelabuhan Ujung, Sabtu pagi, 28 Maret 2020.
Saat itu para penumpang yang akan menuju Pelabuhan Kamal, Bangkalan dihimbau agar rajin menjaga kebersihan diri. Termasuk rajin mencuci tangan untuk mencegah penularan virus corona.
Baca juga: Babinkamtibmas Wonokusumo Dampingi Camat Semampir Sosialisasikan Pencegahan Covid-19
Mereka juga dihimbau selalu menjaga jarak dengan orang lain dan menghindari kontak fisik. Termasuk bersalaman.
Baca juga: Kanit Binmas Polsek Krembangan Sosialisasikan Penerapan Protokol Kesehatan
Selain itu Ipda Dhofir juga menyampaikan kepada para penumpang KM Jokotole untuk menghindari keramaian sementara waktu, karena sangat rawan penyebaran virus corona.
Menurut Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si, penyuluhan pencegahan penyebaran virus corona terus dilakukan sebagai upaya menekan penyebaran virus tersebut.
Baca juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sampaikan Himbauan Penggunaan Masker
“Dalam setiap kesempatan, kami terus menyosialisasikan kepada masyarakat agar jaga kebersihan dan jaga jarak dengan orang lain. Kami juga mengingatkan tentang bahaya virus corona yang bisa menyebar dengan cepat, meski sebentar saja bersentuhan. Termasuk lewat berjabat tangan,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi