Kapolres Tanjung Perak Bagikan Paket Sembako, Peringati Hari Kartini di Tengah Pandemi Covid-19

seputarperak.com

Seputarperak.com- Ditengah Pandemi Covid-19, Polres Pelabuhan Tanjung Perak tetap memperingati Hari Kartini, Selasa pagi, 21 April 2020.

Peringatan ini diisi dengan membagikan bunga dan paket sembako kepada para perempuan usia lanjut di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca juga: Polsek Asemrowo Bagikan Bantuan Sembako Untuk Warga Kurang Mampu di Jalan Asem Raya

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.SI, MH yang didampingi para Kapolsek jajaran.

Salah satunya seperti yang dilakukan di wilayah Kecamatan Semampir, dimana Kapolres membagikan paket Sembako didampingi oleh Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus.

Menurut Kapolres, paket sembako ini dibagikan serentak di lima Polsek jajarannya. Termasuk Polsek Semampir, Polsek Kenjeran, Polsek Pabean Cantikan, Polsek Krembangan  dan Polsek Asemrowo.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Bagikan Bantuan Beras Kepada Penarik Becak Dalam Rangka Memperingai Hari Bhayangkara Ke-75

“Ini adalah bentuk kepedulian kami kepada kaum perempuan sebagai wujud peringatan Hari Kartini. Karena sekarang ini sedang Pandemi Covid-19, sehingga sasaran kami adalah perempuan usia lanjut,” jelasnya.

Disamping membagikan paket sembako dan bunga, dalam kunjungannya ke wilayah Semampir, Kapolres juga membagikan masker gratis kepada para penerima paket sembako ini.

Baca juga: Peringati HUT Ke 11, Polres Tanjung Perak Bagikan 1.600 Paket Sembako Ke Sekitar Mako

Selain itu dia juga menyosialisasikan pencegahan penyebaran virus corona, termasuk himbauan rajin cuci tangan dan selalu menggunakan masker setiap berada di luar rumah serta menghindari kontak fisik dengan orang lain.

“Kami laksanakan kegiatan ini serentak dengan Polsek jajaran mulai pukul 09.00,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru