Babinkamtibmas Perak Barat PAM Pembagian BLT di Kantor Pos

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) dilakukan Aiptu Wiji Supriyadi, Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Kantor Pos Krembangan, Selasa pagi, 14 Juli 2020.

Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan hal-hal negatif yang dapat mengganggu kelancaran jalannya pembagian BLT.

Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Adapun jumlah warga yang hadir untuk menerima BLT ini sebanyak 637 orang. Mereka tercatat sebagai keluarga penerima manfaat (KPM).

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Saat itu sambil melakukan pengamanan, Aiptu Wiji juga menyampaikan himbauan patuh terhadap protokol kesehatan. Termasuk menjaga jarak dengan orang lain minimal satu meter untuk mencegah penularan virus corona.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Nur Suhud, pengamanan pembagian BLT ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Dengan adanya pengamanan ini kami berupaya menjaga agar pelaksanaan pembagian BLT bisa berjalan dengan lancar,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru