Pantau Penerapan Protokol Kesehatan, Kapolres Tanjung Perak Sambang Kampung Tangguh Sidotopo Wetan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH di Kampung Tangguh Semeru RW 04 Jalan Bulak Banteng Kidul, Kelurahan Sidotopo Wetan, Kamis sore, 30 Juli 2020.

Dalam kegiatan ini Kapolres juga didampingi Wakapolres Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, MH dan Kapolsek Kenjeran Kompol Esti Setija Oetami serta Kasat Lantas AKP Sigit Indra.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Kedatangan Kapolres bersama rombongan disambut para tim relawan Kampung Tangguh Semeru, termasuk ketua RW 04 Bapak Mat Muchtar yang juga menjabat ketua tim relawan.

Saat itu Kapolres dan rombongan sempat berbincang-bincang bersama Bapak Mat Muchtar, membahas protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Kapolres mengingatkan agar protokol kesehatan tetap diterapkan karena Pandemi Covid-19 masih belum berakhir.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Mulai pengecekan suhu badan, mewajibkan penggunaan masker dan mewajibkan cuci tangan bagi siapa saja yang dari luar dan akan masuk ke lingkungan setempat.

Usai berbincang dengan Bapak Mat Muchtar, Kapolres dan rombongan melihat aktifitas ibu-ibu tim relawan Kampung Tangguh, yang saat itu sedang mengolah makanan untuk kebutuhan tim di dapur umum setempat.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Mereka juga berbagi ilmu tentang masalah dengan Kapolres dan rombongan sekaligus Kampolres juga berupaya memotivasi agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas seabgai tim relawan Kampung Tangguh.

Diterangkan Kapolres, kunjungannya ini merupakan bagian dari upaya mempercepat penanganan Covid-19.

“Disini saya memantau aktifitas tim relawan, untuk memastikan mereka tetap menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru