Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH mendampingi Wakapolda Jatim Brigjen Pol Drs. Slamet Hadi Supraptoyo di Pos Pol Suramadu, Kamis malam, 30 Juli 2020.
Turut serta saat itu Wakapolres Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH, S.I.K, MH dan sejumlah personil.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Kunjungan Wakapolda ini dilakukan untuk memantau kesiapan personil yang bertugas di Pos Pol Suramadu, dalam mengantisipasi kerawanan di malam takbir.
Selain melakukan pemantauan kesiapan personil, Wakapolda juga memberikan arahan apa saja yang perlu dilakukan selama melaksanakan tugas pengamanan.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Termasuk tetap mengedepankan sikap humanis kepada masyarakat untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Disamping itu juga diperintahkan agar para personil bersikap tegas terhadap pelaku kejahatan yang beraksi di malam takbir, guna menciptakan situasi kondusif.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
Diterangkan Kapolres, pengamanan maksimal dilakukan dengan maksimal oleh para personil Polres dan Polsek jajaran guna menjaga kamtibmas di malam takbir.
“Kami tidak memberikan toleransi untuk para pelaku kejahatan. Kami pastikan akan menindak tegas,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi