Seputarperak.com- Penertiban masker dilakukan personil Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Pasar Surya Kelurahan Asemrowo, Kamis pagi, 20 Agustus 2020.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mendisiplinkan masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan, terutama memakai masker setiap berada di luar rumah.
Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Operasi Jam Malam Diikuti Penertiban Masker di Jalan Demak
Saat itu para pengunjung dan pedagang yang kedapatan tidak menggunakan maker, diberikan teguran.
Baca juga: Sasar Warung-Warung, Polsek Asemrowo Laksanakan Operasi Jam Malam Diikuti Penertiban Masker
Personil Polsek Asemrowo juga menyampaikan kepada para pengunjung dan pedagang pasar untuk selalu rajin menjaga kebersihan, termasuk sering-sering mencuci tangan dan menjaga jarak dengan orang lain.
Diterangkan Kapolsek Asemrowo, AKP Hari Kurniawan, penertiban masker ini dilakukan rutin setiap hari, terutama di tempat-tempat keramaian.
Baca juga: Polsek Semampir Bersama Personil Gabungan Gelar Operasi Jam Malam & Penertiban Masker
“Kami berharap masyarakat menjadi semakin disiplin dalam memakai masker untuk memutus rantai penyebaran virus corona,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi