Sukses Tekan Kejahatan Jalanan, Melalui Patroli Dialogis Setiap Hari

seputarperak.com

Seputarperak.com- Patroli dialogis juga menjadi bagian dari upaya Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan  Tanjung Perak dalam mengamankan wilayahnya.

Hal ini pula yang dilakukan Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran di Perumahan Pantai Mentari, Minggu malam, 19 Agustus 2018.

Baca juga: Unit Lantas Polsek Asemrowo Atur Lalu Lintas Pagi Cegah Kemacetan

Saat itu personil Polsek Kenjeran menemui petugas keamanan perumahan, untuk menyampaikan beberapa himbauan kamtibmas.

Diantaranya petugas keamanan diminta untuk rutin melakukan patroli setiap satu jam sekali, untuk memastikan wilayah perumahan tetap aman.

Baca juga: Unit Lantas Polsek Asemrowo Bantu Kepulangan Pekerja Lewat Pengaturan Sore

Selain itu juga dihimbau agar waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal, yang berusaha masuk ke lingkungan perumahan.

Diterangkan Kompol H Sucipto, Kapolsek Kenjeran, selama ini patroli dialogis cukup efektif untuk menekan tindak kriminalitas.

Baca juga: Unit Lantas Polsek Semampir Laksanakan Pengaturan Pagi Cegah Kemacetan

“Dengan adanya patroli dialogis, khususnya ke perumahan atau pemukiman warga, tindak kriminalitas jalanan seperti 3 C (Curat, Curas dan Curanmor) berkurang drastis. Alasan itulah yang membuat kami terus melaksanakan kegiatan ini. Setiap hari patroli dialogis kami lakukan di berbagai tempat, terutama di perumahan atau pemukiman warga,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru