Sambang Perkampungan, Babinkamtibmas Perak Timur Sampaikan Pesan-Pesan Positif.

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Marijono, Babinkamtibmas Perak Timur, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di pemukiman Kampung Tangguh Semeru (KTS) RW 08Jalan Indrapura Baru, Kelurahan Perak Timur, Minggu malam, 18 Oktober 2020.

Dalam kunjungannya, Aiptu Marijono menyampaikan pesan-pesan positif kepada warga.

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C

Salah satunya dia menghimbau agar selalu berhati-hati menjaga barang-barang berharaganya dan waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal.

Disamping itu juga disampaikan agar berhati-hati saat memasak, jangan sampai ditinggalkan kompor menyala karena bisa mengakibatkan kebakaran.

Baca juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C

Selain itu warga juga diminta selalu mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19. Termasuk memakai masker dan rajin mencuci tangan.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, menyampaikan pesan-pesan positif merupakan bagian dari tugas Babinkamtibmas selaku pembina masyarakat.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal

“Tujuan dari penyampaian pesan-pesan positif ini adalah untuk mewujudkan wilayah yang kondusif dan aman,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru