Kapolres Tanjung Perak Tandatangani Deklarasi Jogo Suroboyo Damai di Balaikota

seputarperak.com

Seputarperak.com- Deklarasi Jogo Suroboyo Damai digelar di Lobi Balaikota Surabaya, Jalan Walikota Mustajab, Selasa pagi, 20 Oktober 2020.

Kegiatan deklarasi yang dipimpin Walikota Surabaya, Dr (HC) Ir Tri Rismaharini, MT ini juga dihadiri Kapolda Jatim Irjen Pol. Dr. Drs. H. Muhammad Fadil Imran, M.Si.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya

Dalam kesempatan itu juga hadir Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si, MH, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol. Johnny Edison Isir S.I.K, M.T.C.P, dan kepala Kejaksaan Negeri Surabaya.

Deklarasi ini juga digelar secara daring melalui aplikasi zoom meeting yang diikuti 1.000 kelompok masyarakat dari berbagai elemen. Ada tokoh agama (toga), tokoh masyarakat (tomas), pengurus RT/ RW, kader PKK, kader Posyandu, kader lingkungan, organisasi masyarakat, LSM dan lain-lain sewilayah Kota Surabaya.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan

Saat itu acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan doa, dilanjutkan dengan menyuarakan ikrar Deklarasi Jogo Suroboyo Damai.

Selanjutnya dilakukan penandantangan semua yang hadir di Balaikota, sebagai bentuk janji ikut menjaga Kota Surabaya tetap damai dan kondusif. Terutama selama pelaksanaan Pilwali.

Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan

Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, termasuk yang dibawakan oleh Kapolda Jatim, yang mengajak semua pihak untuk selalu bersama-sama bersinergi dalam mengamankan Kota Surabaya.

“Masalah keamanan bukan hanya tanggungjawab Polri, tapi tanggungjawab kita bersama. Baik institusi samping maupun masyarakat umum. Termasuk dalam menjaga Kota Surabaya agar senantiasa damai dan kondusif,” ujar Kapolda. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru