Polsek Kenjeran Laksanakan Penyekatan Bersama Instansi Samping di Pospam Suramadu

seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan penyekatan di Pospam Jalan HM Noer, akses Suramadu, Selasa pagi, 18 Mei 2021.

Kegiatan penyekatan ini diikuti personil gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Kenjeran, anggota Polres Pelabuhan Tanjung Perak, anggota Satpol PP, anggota Linmas dan anggota Dishub.

Baca juga: Kapolrestabes Surabaya Pantau Penyekatan Di Dua Sisi Suramadu

Saat itu untuk kendaraan dengan plat nomor L dan W atau asal Surabaya, Sidoarjo dan Gresik dapat langsung melanjutkan perjalanan.

Sementara untuk kendaraan berplat nomor selain L dan W akan melalui pemeriksaan ketat untuk memastikan tujuannya bukan karena urusan mudik.

Baca juga: Polres Tanjung Perak Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan Tetap Berjalan di Lokasi Swab Tes Antigen di Akses Tol Suramadu

Jika diketahui hendak mudik atau tidak dapat menunjukkan surat keterangan yang mendukung perjalannya. Seperti urusan dinas, urusan bekerja dan lain-lain, akan langsung diperintahkan putar balik.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol Buanis Yudo Haryono, kegiatan penyekatan ini dilakukan untuk mencegah masyarakat mudik lebaran sesuai larangan mudik dari pemerintah.

Baca juga: Kapolres Menghimbau Masyarakat Yang Lewat Akses Tol Suramadu Kooperatif Menjalani Pemeriksaan Petugas di Pos Penyekatan

“Tujuan larangan mudik ini adalah untuk mencegah munculnya cluster baru Covid-19,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru