Ciptakan Kondusifitas, Polsek Pabean Cantikan Gelar Operasi Multi Sasaran

seputarperak.com

Seputarperak.com- Operasi multi sasaran digelar Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Jalan Stasiun Kota, Senin, 1 Oktober 2018.

Operasi yang dimulai pada pukul 10.00 ini ditujukan untuk menciptakan kondusifitas dan menjaga keamanan wilayah.

Baca juga: Polsek Asemrowo Gelar Operasi Cipkon Antisipasi Kendaraan Hasil Kejahatan

Dalam operasi multi sasaran ini, sebanyak 9 anggota dilibatkan. Mereka dipimpin Iptu Tritiko, Kanit Lantas Polsek Pabean Cantikan.

Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Operasi Cipkon Multi Sasaran

Semua kendaraan yang melintas di Jalan Stasiun kota diperiksa secara keseluruhan, mulai kelengkapan surat-surat sampai pemeriksaan jok dan bagasi, baik motor maupun mobil.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari di lokasi yang berbeda-beda.

Baca juga: Antisipasi Kendaraan Hasil Curanmor, Polsek Asemrowo Gelar Operasi Cipkon

“Untuk waktu dan tempatnya tidak selalu sama. Kadang kami melaksanakan operasi seperti ini siang hari, kadang pagi dan kadang juga malam hari,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru