Sosialisasi Uji Konsekuensi Data & Informasi Berlangsung Lancar

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kegiatan sosialisasi yang diadakan Polda Jatim baru saja selesai digelar di Polres Sidoarjo, yang diikuti oleh Polrestabes Surabaya, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan Polres Gresik.

Sosialisasi yang dilaksanakan di Polres Sidoarjo, Selasa, 22 Mei 2018 ini diikuti oleh pejabat utama dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Polrestabes Surabaya, Polres Gresik dan Polres Sidoarjo sendiri.

Baca juga: Personil Polsek Semampir Laksanakan Sosialisi Patuh Protokol Kesehatan di Wisata Ampel

Dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak, hadir para pejabat utama, diantaranya Kasat Intel, AKP Yudiento, Kasubag Humas, AKP Sugiarti, Kasubag Hukum dan Kasiwas. Sementara Kabag Ops yang berhalangan hadir, diwakili oleh Ipda Andi.

Sosialisasi ini dibawakan oleh Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mengera.

Dalam keterangannya, Kabid Humas Polda Jatim menyatakan bahwa polisi sebagai badan pelayanan publik, memang memiliki kewajiban untuk menyampaikan informasi.

Baca juga: Babinkamtibmas Nyamplungan Lakukan Penyemprotan Disinfektan & Sosialisasi PPKM Darurat Bareng Instansi Sampng

Namun, informasi seperti apa yang bisa disampaikan, terlebih dahulu harus menjalani uji konsekuensi.

Menurut Kasubag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Sugiarti, jika dirasa informasi atau data yang diminta publik tersebut, setelah dilakukan uji konsekuensi ternyata tidak layak untuk diberikan, maka polisi memiliki hak untuk tetap merahasiakannya.

Baca juga: Panit Binmas Polsek Semampir Sosialisasi PPKM Darurat di Toko-Toko

“Jadi, tidak semua informasi itu bisa diberikan kepada publik. Ada informasi atau data penting, yang sifatnya memang harus dirahasiakan dari publik. Untuk itulah diperlukan uji konsekuensi sebelum informasi atau data itu diberikan pada publik,” terangnya.

Acara sosialisasi ini berlangsung lancar dan tertib. Seluruh peserta yang hadir mengikuti dengan seksama penjelasan yang disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jatim. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru