Polres Tanjung Perak Gelar Operasi Skala Besar Bersama TNI & Satpol PP

seputarperak.com

Seputarperak.com- Operasi skala besar digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama Kodim 0830 Surabaya Utara, Pomal Lantamal V Surabaya dan personil Satpol PP di kawasan Jalan Kedung Cowek, tepatnya di bawah terowongan Jembatan Suramadu, Sabtu malam, 13 Oktober 2018.

Kegiatan yang dimulai pukul 22.00 ini berjalan tertib dan lancar, dengan total jumlah personil yang terlibat sebanyak 75 orang.

Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Operasi Cipkon, Antisipasi Kendaraan Hasil Kejahatan

Untuk sasaran operasi ini selain pelanggar lalu lintas juga peredaran narkoba, minuman keras, senjata tajam, senjata api dan bahan peledak.

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Operasi Cipkon Diikuti Pemeriksaan Suhu Badan

Semua kendaraan yang melintas diperiksa, mulai kelengkapan surat-surat sampai seluruh bagian kendaraan, untuk memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang dibawa.

Diterangkan Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Ayip Rizal, SE, yang ikut terlibat dalam kegiatan ini, situasi aman dan kondusif.

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Operasi Cipkon Antisipasi Kendaraan Hasil Curanmor

“Operasi skala besar ini dilaksanakan berkaitan dengan operasi yang digelar Polda Jatim. Tadi berhasil dapat beberapa pelanggar lalu lintas seperti tidak memakai helm dan tidak punya SIM. Saat itu kami berikan tindak tilang,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru