Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Rutin Perbankan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Patroli rutin kembali dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak di obyek-obyek vital di wilayahnya, Rabu dini hari, 31 Oktober 2018.

Kegiatan ini dilakukan personil Satsabhara, salah satunya di kantor Bank BRI Syariah Jalan Perak Barat.  

Baca juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN

Dalam patroli ini personil Satsabhara melakukan pemantauan situasi sekitar, sambil menyampaikan himbauan keamanan kepada petugas sekuriti.

Mereka diminta untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap maraknya tindak kriminalitas, termasuk diantaranya dengan rutin melakukan kontrol ruangan, setiap satu jam sekali.

Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C

Selain menyampaikan himbauan kepada petugas sekuriti, personil Satsabhara juga menyampaikan himbauan kepada pengunjung yang baru mengambil uang di mesin ATM agar berhati-hati dan waspada membawa uangnya, supaya tidak menjadi sasaran tindak kriminalitas.

Diterangkan Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli obyek vital, khususnya perbankan, dilakukan rutin setiap hari.

Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M

“Tidak hanya setiap hari, kami melakukan patroli perbankan ini setiap saat. Dari mulai pagi, siang, sore dan malam, untuk memastikan keamanan kantor-kantor bank di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru