Pesan Positif Anti Radikalisme Terus Disuarakan Polsek Kenjeran

seputarperak.com

Seputarperak.com- Usai melaksanakan Sholat Jumat di Masjid Al Mustofa, Jalan Tambak Deres, Aiptu Choifin, Babinkamtibmas Kenjeran, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak memberikan pesan-pesan positif kepada beberapa jamaah yang masih berada di masjid.

Himbauan yang disampaikan Jumat siang, 9 Nopember 2018 ini berisi ajakan agar para jamaah tidak terpengaruh oleh ajaran kelompok-kelompok radikal.

Baca juga: Polwan Polres Tanjung Perak Lakukan Pengamanan Ibadah Sholat Jumat

Selain tidak sesuai dengan kehidupan di Indonesia, ajaran radikal ini juga berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat, yang disebabkan oleh ajaran kebencian terhadap kelompok lain.

Bukan hanya itu. Paham radikal juga berpotensi menyebar teror, seperti yang telah beberapa kali terjadi di Indonesia.

Baca juga: Babinkamtimas Kenjeran Titip Pesan Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

Selain itu Aiptu Choifin juga mengajak para jamaah Masjid Al Mustofa, agar ikut mewujudkan Pemilu 2019 yang damai, aman dan kondusif, dengan menjaga kerukunan dan toleransi, meski berbeda pandangan politik.

Menurut Kapolsek Kenjeran, apa yang dilakukan oleh Aiptu Choifin ini merupakan pelaksanaan Program Jumat Darling.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Barat Sampaikan Larangan Menyalakanm Petasan

“Program Jumat Darling adalah salah satu Program Unggulan yang dikhususkan untuk dakwah keliling. Disini yang dimaksud dengan dakwah yaitu memberikan pesan-pesan positif, terutama kepada para jamaah Masjid. Seperti yang kita ketahui bersama, masuknya kelompok-kelompok radikal di tanah air, sangat berpotensi merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Untuk itulah pesan-pesan positif anti radikal terus kami kumandangkan,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru