Kapolsek Krembangan Pimpin Pengamanan Misa Natal

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan kegiatan misa Natal dilaksanakan Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama personil TNI dari Koramil Krembangan, Senin malam, 24 Desember 2018.

Baca juga: Kapolsek Krembangan Pimpin Pam Kebaktian Natal di Gereja HKBP Tanjung Sadari

Pengamanan ini dipimpin langsung Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, diikuti seluruh personil yang tidak mendapat tugas penjagaan pospam dan penjagaan Mapolsek.

Seluruh gereja di wilayah hukum Polsek Krembangan yang melaksanakan misa Natal dijaga dan dikawal dengan ketat.

Baca juga: Kapolsek Semampir Pimpin Pengamanan Kebaktian Natal di Gereja HKGB

Diantaranya seperti yang dilakukan di Gereja GPIB Jalan Tambak Asri, yang dihadiri 75 jemaat dipimpin oleh Pendeta Bapak Marcjo.

Kemudian Gereja HKBP Jalan Tanjung Sadari yang dihadiri 300 jemaat dan dipimpin Pendeta Bapak Dotur Purba serta  Gereja Sangihe Talaud di Jalan Ikan Gurami yang dihadiri 250 orang pendeta dan dipimpin Pendeta Devi, yang membakan tema, ‘Yesus Kristus hikmat baki kita’.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pelaksanaan Kebaktian Natal di Gereja HKGB

Menurut Kompol Esti pengamanan kebaktian menyambut Natal ini akan terus dilakukan di seluruh gereja di wilayahnya.

“Malam ini tidak semua gereja menggelar kebaktian. Ada yang menggelar kebaktian besok. Jadi, besok pun kami akan melakukan pengamanan di gereja-gereja. Ini prioritas yang harus kami laksanakan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru