Seputarperak.com- Kapolsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Redik Tribawanto memimpin pengamanan kebaktian Natal di Gereja HKBP Jalan Tanjung Sadari, Sabtu pagi, 26 Desember 2020.
Pengamanan ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diharapkan selama berlangsungnya kebaktian.
Baca Juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Saat itu kebaktian Natal digelar mulai pukul 08.00 yang dibagi menjadi dua sesi untuk mencegah kerumunan yang berpotensi menyebabkan penyebaran Covid-19.
Dimana sesi pertama berlangsung hingga pukul 09.30 dan sesi kedua dimulai pukul 10.00 hingga pukul 11.30.
Baca Juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi
Kebaktian ini dipimpin oleh Pendeta Dotur Purba yang membawakan tema khotbah, ‘Kasih Allah Yang Menyelamatkan’.
Menurut Kapolsek Krembangan, kegiatan pengamanan ini dilakukan sebagai bagian wujud pelaksanaan Operasi Lilin Semeru.
Baca Juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo
“Dengan adanya pengamanan ini kami berupaya menjaga agar kebaktian berjalan lancar dan kondusif,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi