Seputarperak.com- Dalam upaya mendakatkan diri dengan masyarakat, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi, mengikuti patrol sahur yang diadakan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Kamis, 7 Juni 2018 sekitar pukul 02.45, Kapolres yang baru tiba di Mako Polsek Asemrowo, langsung bergabung bersama tim untuk melaksanakan kegiatan patrol sahur.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Soft Launching Medical Tourism di Balai Kota Surabaya
Acara ini berlangsung kondusif, dimana Kapolres didampingi Kapolsek Asemrowo dan Camat Asemrowo, melaksanakan jalan kaki diiringi dengan lantunan musik patrol yang dibawakan oleh Bonek Asem Raya Mulya dan karang taruna RT 3 RW 1.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Berikan Piagam Penghargaan Kepada Belasan Tenaga Medis & Relawan
Dalam kesempatan itu, Kapolres juga membagikan bingkisan berupa jam dinding dan senter untuk pos kamling gang III dan gang II yang masing-masing diserahkan kepada ketua RT.
Menurut Kapolres yang akrab disapa Agus ini, kegiatan patrol sahur dilaksanakan, selain untuk membangunkan warga yang berpuasa agar segera makan sahur, juga untuk mendekatkan diri dengan masyarakat.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Pimpin Konferensi Pers Hasil Ungkap Kasus Selama 6 Pekan
“Saya ingin bisa mengenal warga di lingkungan Asemrowo. Sebab, bagaimanapun juga Asemrowo merupakan bagian dari wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak,” terangnya. (hum)
Editor : Redaksi