Seputarperak.com- Pemantauan lokasi rencana TPS dilakukan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kamis siang, 11 April 2019.
Kegiatan ini diantaranya dilakukan di kawasan Jalan Kembang Jepun, tempat yang direncanakan akan didirikan TPS 01.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu bersama pengurus RW, Aiptu Made melakukan pemantauan sekaligus berkoordinasi terkait lokasi TPS yang tepat.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Mereka juga membicarakan masalah pengamanan TPS yang akan melibatkan pihak RW dan warga.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pemantauan ini tidak hanya dilakukan Babinkamtibmas Bongkaran, tapi juga Babinkamtibmas lainnya.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Kami juga berkoordinasi dengan warga, dimana tempat yang paling tepat untuk pendirian TPS,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi